analytics-3680198_1280

Pentingnya SEO On & Off Page untuk optimasi website

Dalam menaikan rangking dari sebuah website, tentunya bukan hal mudah. Ada banyak optimasi SEO yang harus di lakukan agar website anda berada di nomer satu halaman google.

Lalu apa yang di lakukan?? Agar website anda dapat menduduki peringkat satu di halaman google, lakukanlah optimasi SEO On Page dan SEO Off Page terlebih dahulu.

Nah, pada pembahasan kali ini kami akan menjelaskan pentingnya SEO On Page dan SEO Off Page untuk optimasi website anda.

Apa itu SEO ON & OFF Page?

SEO On Page (on-site SEO) merupakan suatu rangkaian dalam upaya optimasi yang dilakukan oleh sebuah situs atau website pengguna yang bertujuan menjadikan halaman situs dan website termasuk ke dalam kriteria SEO yang baik, dan mendapatkan peringkat lebih tinggi pada halaman google.

Sedangkan SEO Off Page merupakan suatu rangkaian dalam proses optimasi yang dilakukan di luar dari situs atau website yang anda buat. SEO Off Page merupakan bagian sangat penting juga dari faktor-faktor yang mempengaruhi peringkat pada situs yang di buat.

Baca juga : Inilah Strategi SEO Untuk Artikel Menurut Google

Mengapa SEO ON & OFF page penting?

Karena SEO on page membantu mesin pencari dalam memahami konten dari situs dan website Anda, serta mengidentifikasi apakah signifikan dengan kueri pada mesin pencari. Saat mesin pencari menjadi lebih canggih, ada fokus yang lebih besar terhadap hubungan dan semantik di halaman hasil mesin pencari.

Nah, jika SEO On Page sudah anda optimasi, barulah peran penting dari SEO Off Page bermain. Fungsi dari SEO Off Page juga ikut dalam menentukan penilaian ranking Anda terhadap halaman di Google.

Google akan menilai suatu website dari faktor internal dan eksternal juga. Nilai dari kedua faktor tersebut kemudian dihitung dengan formula yang dimiliki Google. Untuk saat ini tidak ada yang mengetahui dengan jelas cara menghitung dari formula tersebut.

Penerapannya untuk website gimana?

  • Penerapan SEO On Page

Buatlah konten yang berkualitas, berikan judul yang menarik, berilah deskripsi yang sesuai, heading dan subheading harus di perhatikan, penulisan SEO yang baik.

Optimasi gambar dengan sesuai, dan evaluasi setiap konten-konten anda. Mengevaluasi konten adalah bertujuan untuk melihat traffic dan memaksimalkan konten yang akan di buat lagi.

  • Penerapan SEO Off Page

Mempromosikan artikel di sosial media, membagi tautan link blog dan perbanyak berbagai artikel anda. Bertukar link pada sesame blog atau mendaftarkan blog anda ke blog directory untuk memperkenalkan blog anda.

Membuat artikel pada forum-forum yang DA dan PA nya tinggi agar blog anda dapat menempatkan link di forum tersebut, melakukan blog walking ke sesama blog yang sesuai. Membuat blog dummy (samaran) agar anda bisa menempatkan link anda dengan leluasa pada sebuah artikel.

Kesimpulan

Demikian pembahasan tentang pentingnya SEO untuk optimasi suatu website. Perlu di garis bawahi bahwa dalam mengoptimasi suatu website ialah dengan memprioritaskan pengoptimasian SEO On Page. Sebab SEO off page tidak akan menghasilkan banyak manfaat bahkan tidak ada manfaatnya, jika anda tidak memperhatikan dasar-dasar dari SEO on page terlebih dahulu. Relevansi dari keduanya adalah bagian besar untuk mendapat peringkat lebih tinggi pada halaman google. Teruslah berkarya dan terus belajar.

Tags: No tags

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *